Deskripsi
Kaus kaki Natal bukan sesungguhnya digunakan sebagai fungsi kaus kaki. Kaus kaki Natal digunakan sebagai hiasan gantung. Bisa digantungkan pada tembok, pada daun pintu, atau pada pohon natal . Di negara 4 musim, kaus kaki Natal ini digantung-gantungkan di tepi atas luar perapian di dalam rumah.
Dalam legenda tradisional, keluarga-keluarga menggantungkan kaus kaki Natal dan mengisinya dengan rumput jerami. Pada malam Natal, rusa-rusa yang membantu Santa Claus membagikan hadiah pada anak-anak akan memakan rumput jerami di dalam kaus kaki Natal tersebut untuk melanjutkan perjalan ke seluruh dunia.